Featured Widget

6/recent/ticker-posts

Seminar Dan Pelatihan "SENI UNTUK DAKWAH" PDM Kota Pasuruan (2018)

PCM PANGGUNGREJO - Seni Untuk Dakwah merupakan tema dari Seminar dan Pelatihan yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Pasuruan dengan pemateri yaitu dari Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Pelatihan ini dilaksanakan di Aula SMA Muhammadiyah 1 Pasuruan dengan mengundang peserta Organisasi Otonom dibawah Muhammadiyah mulai dari Aisyah, NA, Pemuda Muhammadiyah, IPM, Hiztbul Wathan, KOKAM, dan Tapak Suci. Pelatihan dibuka pada jam 08.00 wib dengan diberikan sambutan oleh Wakil Ketua PDM Kota Pasuruan Bapak H. Jainuri Alif kemudian sambutan dari LSBO PP Muhammadiyah dan terakhir Do'a oleh Ust. Zaini dari Pondok S-PEAM Pasuruan.

Setelah pembukaan dilanjutkan dengan agenda seminar dan pelatihan, langsung dipecah menjadi 4 kelas pelatihan yaitu Kelas A untuk Pelatihan Cipta Lagu Anak, Kelas B Untuk Puisi, Kelas C untuk Melukis dan Kaligrafi dan Kelas D. Pada setiap kelas diisi oleh orang dari LSBO PP Muhammadiyah didampingi oleh Mahasiswa dari Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

Di Kelas A, diawali dengan bagaimana caranya membaca not maupun lagu dari setiap lagu yang dicontohkan. Setelah itu diberikan contoh untuk lirik maupun nadanya. Sehingga target dari kelas A nantinya setiap peserta bisa membuat notasi, lirik lagu maupun nada lagu yang diinginkan. Pemateri yang mengisi kegiatan ini yaitu Bapak Nahrowi dari LSBO PP Muhammadiyah, sedangkan mahasiswa pendampingnya Dedi Iskandar dan Ridwan Widiatwoko. 

Di Kelas B, diberikan materi mengenai Puisi dan teknik pembuatan puisi yang baik. Pemateri yang mengisi kelas ini yaitu Bapak Mustofa W Hasyim dari LSBO PP Muhammadiyah sedangkan mahasiswa pendamping Ariembi Kusuma Wardani dan Unun Karima Ningrum. 

Di Kelas C diberikan contoh-contoh kaligrafi menurut khot yang ada di dunia seni. Kemudian peserta pelatihan di haruskan membuat contoh kaligrafi sesuai dengan keinginan dan pilihannya. Pemateri pada kelas C ini yaitu Ibu Widia Pranarini, Bapak Saiful Adnan dan Bapak Rispul (LSBO PP Muhammadiyah) dengan mahasiswa pendamping Lisca Khusnul Khotimah dan Fitri Didiastuti.

Pada Kelas D, materi diberikan dengan Tahsin dan Hafalan Al Qur'an dengan pemateri Ust. Robet Nasrullah dan didampingi oleh Rina Resti Ramdani dan Marlina dari Mahasiswa UAD Yogyakarta.

Jam 12.00 diberikan waktu break untuk sholat dan istirahat kemudian makan, berikutnya di kelas A, dilanjutkan dengan cara-cara pembuatan lagu yang baik yang mudah dihafal serta enak untuk lagunya. Pada sesi tanya jawab, Bapak Drs. M Nuryasin meminta contoh lagu yang pernah dibuat oleh pembicara dan populer. Salah satunya lagu untuk Palang Merah yang booming tersebut. 

Berikut foto-foto kegiatan Seminar dan Pelatihan SENI UNTUK DAKWAH oleh LSBO PP Muhammadiyah. (Fiqo2018)



































































































































































































Dokumentasi by:
Broadcast SMK MUTU Pasuruan
2018

Fotografi by:
Aissyah (XI MM2)
Midha (X MM)
Ilham F (X MM)
Nabil (X MM)

Penanggungjawab Dokumentasi:
Fitri Qodiri, S.Kom
myfiqo@gmail.com

Posting Komentar

0 Komentar